Presiden Jokowi Bertemu Prabowo-Gibran usai Pencoblosan, Bahas Apa?

- 15 Februari 2024, 13:00 WIB
Presiden Jokowi (tengah) memberikan keterangan kepada wartawan usai membuka Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis 15 Februari 2024.
Presiden Jokowi (tengah) memberikan keterangan kepada wartawan usai membuka Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis 15 Februari 2024. /Antara/Andi Firdaus./

DEMAK BICARA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku bertemu dengan pasangan capres dan cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Rabu, 14 Februari 2024 malam setelah pelaksanaan pemungutan suara Pemilu 2024 selesai.

Jokowi juga mengatakan pertemuannya dengan Prabowo dan Gibran usai Pemilu 2024 tersebut dilakukan empat orang. Namun ia enggan menyebutkan siapa saja tokoh yang hadir.

"Ketemu (dengan Prabowo-Gibran), ketemu langsung sudah. Semalam," kata Jokowi usai membuka Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis, 15 Februari 2024.

Baca Juga: Charta Politika Indonesia Catat Prabowo-Gibran Unggul dalam Hasil Quick Count

"Berempat. Ya nggak perlu saya sebut," ucap Jokowi menambahkan.

Presiden juga mengungkapkan pada pertemuan itu dirinya sudah memberi selamat kepada Prabowo-Gibran terkait hasil quick count atau hitung cepat yang menempatkan pasangan capres cawapres nomor urut 2 tersebut unggul untuk sementara.

"Sudah (beri selamat). Selamat, selamat, gitu," ujarnya.

Prabowo-Gibran unggul berdasarkan hasil hitung cepat

Berdasarkan hasil quick count atau hitung cepat sejumlah lembaga survei, pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sementara memperoleh suara lebih banyak dibandingkan dua kandidat lain yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Pemilu 2024 meliputi pemilihan presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, anggota DPD RI, anggota DPRD provinsi, serta anggota DPRD kabupaten/kota dengan daftar pemilih tetap (DPT) tingkat nasional sebanyak 204.807.222 pemilih.

Pemilu 2024 kali ini juga diikuti oleh 18 partai politik nasional dan enam partai politik lokal.

Halaman:

Editor: Ryadh Fadhillah Junianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x