PSIS Kembali Seri, Bos Junianto Mumet, 8 Laga Tanpa Kemenangan, Ingat Putaran Pertama Saat Mahesa Jenar Jaya

24 Februari 2022, 20:34 WIB
Komisaris PSIS Semarang Junianto bersama CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi /Instagram @anto_van_java

DEMAK BICARA - PSIS Semarang kembali memetik hasil seri saat jumpa Borneo FC, pada pekan ke27, yang digelar Kamis malam, 24 Februari 2022. Bos Junianto pun mumet, 8 laga tanpa kemenangan, ingat putaran pertama saat tim Mahesa Jenar berjaya.

Bos Komisaris PSIS Semarang Junianto heran dengan performa tim Mahesa Jenar, dari delapan laga terakhir yang dilakoni, tak satu pun membawa kemenangan.

Bos Junianto pun bingung, kemana hilangnya kekuatan PSIS Semarang, seperti pada putaran pertama Liga 1, yang mampu berjaya hingga menduduki puncak klasemen sementara Liga 1.

Baca Juga: TERUNGKAP! Teka-Teki Beckham Putra Absen Bela Persib Bandung, Positif Covid-19, Robert Alberts Membenarkan

Jelang lawang Borneo FC, kondisi PSIS Semarang tengah tidak baik-baik saja, tujuh laga dilalui tanpa satu pun meraih kemenangan.

Tim Mahesa Jenar hanya meraih 4 kali seri dan 3 kekalahan. Meski hasil seri tersebut diperoleh dari tim besar seperti Arema FC, Persib Bandung hingga Persebaya Surabaya, namun mereka justru kalah saat bertemu tim yang sepadan.

Termasuk saat dikalahkan Barito Putera yang 1-2, dan Madura United 1-2.

Hasil buruk yang diraih PSIS Semarang tersebut, tidak lepas dari badai Covid-19 yang menerjang para pemain dan ofisial, sehingga pelatih pun terpaksa menurunkan skuad seadanya.

Termasuk harus menurunkan banyak pemain muda saat berhadapan dengan lawan kuat.

Selain itu, sejumlah pilar PSIS Semarang yang dipanggil meperkuat Timnas U-23 juga turut mempengaruhi performa tim Mahesa Jenar.

Imbasnya posisi PSIS Semarang pun tidak beranjak dari peringkat ke-8 dengan 34 poin.

Untuk itu, pada laga menghadapi Borneo FC pada pekan ke-27, yang digelar Kamis malam 24 Februari 2022, PSIS Semarang menjalani laga wajib menang.

Namun apa daya, dari 2x45 menit laga berlangsung, PSIS Semarang hanya berhasil meraih hasil seri, setelah ditahan imbang 1-1.

Bahkan pada laga tersebut, PSIS Semarang nyaris saja kalah, andaikata tendangan penalti pemain Borneo FC, Boaz Solossa, di menit ke-18, tidak mampu ditepis penjaga gawang PSIS Semarang, Joko Ribowo.

Hasil seri ini pun semakin memperpanjang puasa kemenangan PSIS Semarang.

Capaian PSIS Semarang tersebut pun membuat mumet (pusing-red) Komisaris Junianto.

Dirinya bahkan sampai menyampaikan ungkapan hatinya tersebut, dalam media sosial miliknya.

Pengabdian kepada Masyarakat Penanaman Tanaman bisa Menghasilkan Cuan

"Kepedihan yg tidak berujung, aku podo sampean kabeh isih nyesek ,isih sedih, isih loro..(emoji menangis). Ayo bangkitlah tim kesayanganku...," tulis bos Junianto dalam akun Instagram miliknya, yang diunggah pada Selasa, 22 Februari 2022 lalu.

Dalam curhatannya tersebut, bos Junianto meminta para pemain PSIS Semarang untuk meningkatkan kualitas permainannya.

"Di kendeli Presingmu dan jangan takut pegang bola...karena klu dapat bola buru2 di oper ke lainnya apalagi ke belakang itu suatu kemunduran, striker2 kita di depan nunggu bola2 mu utk di lesatkan menjadi gol dan ingat pegang bola itu rejeki...," terangnya lebih lanjut.

Jika diartikan, dirinya meminta agar para pemain PSIS Semarang memperkuat pressing, berani membawa bola, tidak buru-buru mengoper ke belakang namun terus maju kedepan, dimana para striker Mahesa Jenar menunggu.

Tidak lupa bola tersebut harus dilesakkan menjadi gol.

Bos Junianto juga mengingatkan bahwa dengan menguasai bola (permainan-red) akan menjadi rejeki (kemenangan-red).

"Bangkitlah seperti awal kompetisi 85 % full lokal di tambah @jonathancantillana_10 & @wallacecostab aja bisa merepotkan lawan2mu," tegasnya.

Namun agaknya harapan sang bos Komisaris Junianto  dan para suporter Mahesa Jenar untuk melihat PSIS Semarang meraih kemenangan, belum terwujud pada laga pekan ke-27 ini.

Baca Juga: Persib Bandung Kehilangan 6 Pemain Saat Jumpa Persela Lamongan, Dua Cedera Satu Terpapar Covid-19, Siapa Saja?

PSIS Semarang hanya meraih hasil imbang 1-1 melawan Borneo FC.

Hasil tersebut pun tak merubah posisi PSIS Semarang di klasemen sementara Liga 1, di peringkat ke-8 dengan 35 poin, dari 27 laga.

Sementar bagi Borneo FC, tambagan satu angka berhasil mengangkat mereka naik ke peringkat ke-6, dengan 39 poin. ***

Editor: Maxcimilian Arcello

Tags

Terkini

Terpopuler