Mantan Striker Persib Bandung Ini Jual Harta Benda Akibat Imbas Covid 19, Kisahnya Bikin Haru

- 28 Desember 2021, 10:17 WIB
Mantan Striker Persib Bandung Ini Jual Harta Benda Akibat Imbas Covid 19, Kisahnya Bikin Haru
Mantan Striker Persib Bandung Ini Jual Harta Benda Akibat Imbas Covid 19, Kisahnya Bikin Haru /persib.co.id

DEMAK BICARA - Pandemi Covid 19 berimbas pada semua orang, tanpa pandang bulu. Termasuk pada mantan striker Timnas Indonesia sekaligus penyerang Persib Bandung ini.

Akibat pandemi, dirinya harus menjual harta bendanya, termasuk mobil kesayangan, agar mampu bertahan. Sosok mantan striker Persib Bandung tersebut tak lain, Cristian Gonzales.

Fakta terbaru yang terjadi pada mantan striker Persib Bandung tersebut diungkapkan sang istri, Eva Gonzales, saat menjadi bintang tamu di Tiento Indonesia. Dikabarkan, Cristian Gonzales harus menjual harta benda, untuk bisa bertahan hidup di tengah pandemi Covid 19.

Baca Juga: RANS Cilegon vs Persis Solo, Cristian Gonzales Cetak Hattrick, Hasil Akhir Menang 4-3

Dalam kesempatan tersebut, Eva Gonzales, istri dari pesepak bola Cristian Gonzales mengaku sudah menjual seluruh koleksi mobilnya, dan hanya menyisakan satu mobil yang digunakan untuk kesehariannya.

"Mobil saya sekarang kan satu, yang lainnya sudah (bye). Karena Corona ya, kita coba mengurangi pajak-pajak lah, sudah agak berat banget," curhat Eva Gonzales.

Keluarga Cristian Gonzales terpaksa menjual mobil lainnya, dan menyisakan satu mobil saja, akibat efek pandemi Covid 19. Mereka pun mencoba mengurangi pengeluaran dari pajak, hingga perawatan mobil yang harus dikeluarkan.

Menariknya, mobil satu-satunya yang dimiliki tersebut, merupakan kendaraan yang dibeli Cristian Gonzales saat masih memperkuat Persib Bandung pada periode 2008-2010.

"Ini mobil dari kita di Persib Bandung. Waktu itu kita dapat endorse dari suatu produk, langsung saya (beli mobil) bayar cash, langsung mobil datang dengan truktruk," terang Eva Gonzales. 

Halaman:

Editor: Maxcimilian Arcello


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah