Nonton Langsung Laga Persib Bandung vs Arema FC di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Ini Harga Tiket dan Aturannya

- 9 Maret 2022, 08:42 WIB
JNonton Langsung Laga Persib Bandung vs Arema FC di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Ini Harga Tiket dan Aturannya
JNonton Langsung Laga Persib Bandung vs Arema FC di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Ini Harga Tiket dan Aturannya /Tangkap layar Instagram @igpersib

DEMAK BICARA - Mau nonton laga Persib Bandung vs Arema FC, langsung di stadion I Gusti Ngurah Rai Bali, ini harga tiketnya.

Kompetisi Liga 1 kini tengah memasuki pekan ke 30, pemerintah memastikan pertandingan sepak bola kasta tertinggi di Indonesia tersebut, kini bisa disaksikan secara langsung oleh para supporter di stadion. Termasuk laga Persib Bandung vs Arema FC, berapa harga tiketnya?

Kepastian tersebut hadir setelah Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan, memastikan pertandingan olahraga bisa kembali dihadiri penonton, salah satunya pertandingan sepak bola, antara Persib Bandung vs Arema FC.

Baca Juga: Persib Bandung vs Arema FC, Laga Final Menuju Puncak Klasemen, Tanpa Teja Paku Alam, Robert Yakin Menang?

Sebelumnya, pertemuan antara PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku pengelola, sudah digelar terkait kehadiran penonton untuk hadir di stadion untuk menyaksikan pertandingan lanjutan Liga 1.

Hal tersebut, kini terlaksana setelah Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan, memastikan pertandingan olahraga bisa kembali dihadiri penonton, salah satunya pertandingan sepak bola. 

 

"Seluruh kegiatan kompetisi olahraga dapat menerima penonton dengan syarat sudah melakukan vaksinasi booster dan menggunakan PeduliLindungi," ujar Luhut dalam konferensi pers evaluasi PPKM yang disiarkan secara daring pada Senin 7 Maret 2022.

Lalu jika sudah diperbolehkan, berapa harga tiket untuk menonton laga sepak bola Liga 1? termasuk antara Persib Bandung vs Arema FC?

Halaman:

Editor: Maxcimilian Arcello


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x