Shin Tae Yong Beri Komentar Menohok kepada Pemain Vietnam yang Sindir Timnas Indonesia

- 19 Maret 2024, 09:50 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong. /Dok. PSSI/

DEMAK BICARA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong menanggapi sindiran yang dilontarkan pemain Vietnam kepada Timnas Indonesia terkait naturalisasi dan pemain diaspora.

Shin Tae Yong berujar, bahwa pemain Vietnam, Do Duy Manh yang menyindir soal skuad Timnas Indonesia tersebut kurang memahami fakta yang sebenarnya.

Menurut Shin Tae Yong, pemain Vietnam itu sepertinya kurang menerima banyak informasi terkait para penggawa Timnas Indonesia yang didominasi oleh pemain keturunan.

Baca Juga: Ungkapan Thom Haye usai Resmi Jadi WNI dan Bagian dari Timnas Indonesia

"Mungkin dia tidak bisa baca artikel. Pemain Belanda mana mungkin bisa main di Timnas Indonesia," kata Shin Tae Yong dilansir dari Antara, Selasa, 19 Maret 2024.

"Karena punya paspor Indonesia, jadi bisa bisa di Timnas Indonesia. Kan tidak mungkin ya Timnas Belanda bisa main di Timnas Indonesia," ucapnya menambahkan.

Seperti diketahui, pemain timnas Vietnam, Do Duy Manh mengeluarkan pernyataan sindiran yang menyebutkan kebingungan menghadapi Indonesia atau Belanda karena terlalu banyak pemain naturalisasi.

Latihan perdana Timnas Indonesia

Timnas Indonesia tengah menjalani persiapan awal untuk menghadapi laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua zona Asia Grup F kontra Vietnam.

Pada latihan yang digelar di Stadion Madya, Senin, 18 Maret 2024 tersebut, beberapa pemain debutan seperti Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On sudah terlihat bergabung bersama rekan-rekannya.

Latihan kebugaran menjadi fokus utama yang diberikan Shin Tae Yong kepada pasukannya karena banyak pemain sudah menempuh perjalanan jauh dan menjalani pertandingan di Liga 1.

Halaman:

Editor: Ryadh Fadhillah Junianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x