Persib Siapkan Teja untuk Gantikan Kevin pada Laga Kontra Bhayangkara FC di Liga 1

- 23 Maret 2024, 10:31 WIB
Penjaga gawang Persib, Teja Paku Alam.
Penjaga gawang Persib, Teja Paku Alam. /Dok. LIB/

DEMAK BICARA - Pelatih kiper Persib, Luiz Passos mengatakan dirinya akan menyiapkan Teja Paku Alam menggantikan Kevin Ray Mendoza untuk mengawal gawang Maung Bandung saat hadapi Bhayangkara FC di lanjutan BRI Liga 1 2023-2024.

Persib akan melawan Bhayangkara FC pada pekan ke-30 BRI Liga 1 2023-2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis, 28 Maret 2024. Untuk itu Luiz Passos tengah menyiapkan Teja Paku Alam sebagai pengganti Kevin Ray Mendoza yang baru bergabung dari laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 bersama Filipina.

Seperti diketahui, Kevin Ray Mendoza mendapat penggilan dari timnas Filipina untuk menjalani laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 menghadapi Irak dan Teja Paku Alam disiapkan untuk mengawal gawang Persib.

Baca Juga: Borneo FC Kian Kokoh, Persib Terus Melesat, Berikut Ini Klasemen Sementara BRI Liga 1 2023-2024 Pekan ke-29

Pertandingan terakhir Kevin bersama Timnas Filipina akan terjadi pada Selasa, 26 Maret 2024 ketika menjamu Irak di Stadion Rizal Memorial, Manila.

Itu artinya, penjaga gawang bernomor punggung 29 itu baru kembali sehari sebelum pertandingan pertandingan melawan Bhayangkara FC sehingga ada kemungkinan absen.

Jadwal yang sempit tentu membuat kebugaran Kevin tidak akan maksimal. Namun, Passos tidak khawatir karena telah menyiapkan Teja yang menurutnya mempunyai level setara.

"Saya tahu Kevin adalah kiper yang bagus di sini. Tapi saya juga percaya penuh kepada Teja," kata Passos dilansir dari laman resmi klub.

"Teja dan Kevin punya level yang sama. Jadi ketika Kevin tidak bisa main, Teja bisa dimainkan melawan Bhayangkara," ujarnya lebih lanjut.

Sudah berdiskusi dengan Bojan Hodak

Passos menyebutkan, rencana memasang Teja sebagai starter pada laga menghadapi Bhayangkara FC sudah didiskusikan dengan pelatih kepala, Bojan Hodak.

Halaman:

Editor: Ryadh Fadhillah Junianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x