Kapan Nuzulul Quran Ramadhan 2024 ? Berikut Penjelasan Selengkapnya

- 26 Maret 2024, 20:40 WIB
Ilustrasi - waktu Nuzulul Quran
Ilustrasi - waktu Nuzulul Quran /Unsplash/Syed Aoun Abbas/

DEMAK BICARA - Nuzulul Quran merupakan salah satu peristiwa penting yang terjadi dalam sejarah Islam, dimana momen ini terjadi di bulan Ramadhan.

Nuzulul Quran merupakan peristiwa turunnya Al-Quran kepada Nabi Muhammad saw melalui perantara malaikat Jibril sebagai petunjuk bagi seluruh umat manusia.

Al-Quran sendiri diturunkan di Mekkah dan Madinah, dan menurut pendapat yang kuat masa diturunkannya berlangsung selama 23 tahun secara berangsur-angsur yaitu di Makkah selama tiga belas tahun dan sepuluh tahun di Madinah.

Surah Al-Alaq ayat 1-5 merupakan ayat Al-Quran pertama yang diwahyukan kepada Nabi Muhammad melalui malaikat Jibril di Gua Hira.

Baca Juga: Nuzulul Quran : Peristiwa Luar Biasa Turunya Al-Quran di Bulan Ramadhan

Lalu kapan waktu tepatnya Nuzulul Quran ?

Waktu Nuzulul Quran

Mengenai dengan waktu terjadinya peristiwa Nuzulul Quran, ada beberapa pendapat dari para ulama.

Dimana sebagian ulama berpendapat terjadi pada 17 Ramadhan dan yang lainnya menyatakan 24 Ramadhan.

Dalam Al-Quran sendiri, Allah menyebutkan banyak isyarat terkait Nuzulul Quran, di antaranya seperti dalam surat Al-Qadr, surat Al-Baqarah ayat 185, dan surat Ad-Dukhan ayat 3.

Dan dari tiga ayat tersebut mengisyaratkan bahwa bahwa Al-Quran diturunkan pada malam yang penuh berkah.

Baca Juga: Doa Nabi Muhammad : Dibaca Setelah Subuh, Memohon Rezeki dan Ilmu Bermanfaat

Sebagaimana pendapat dari Ibnu ‘Asyur yang dimaksud dengan malam yang penuh berkah di sini adalah salah satu malam di bulan Ramadhan. Suatu malam di mana Nabi Muhammad SAW menerima wahyu pertamanya di Gua Hira.

Terlepas dari berbagai perbedaan terkait waktu pasti diturunkannya Al-Quran, akan tetapi ulama sepakat, malam yang penuh berkah adalah Nuzulul Quran.

Perbedaan pendapat merupakan hal yang wajar dalam bidang keilmuan namun yang paling utama adalah bagaimana kita memaknai Nuzulul Quran dan Ramadhan ini dengan lebih dekat diri kepada Allah dan Al-Quran.***

Editor: Rika Rismayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x