Piala AFF 2022 Resmi Gunakan VAR untuk Mencegah Kontroversi Wasit, Quoc Tran Sang Inisiatornya

- 27 Desember 2021, 11:30 WIB
Presiden AFF, Khiev Sameth akhirnya setuju untuk menggunakan VAR yang dimulai dari Piala AFF 2022 mendatang.
Presiden AFF, Khiev Sameth akhirnya setuju untuk menggunakan VAR yang dimulai dari Piala AFF 2022 mendatang. /Twitter/@theaseanball/

DEMAK BICARA - Piala AFF 2022 mendatang dikabarkan resmi gunakan VAR untuk mencegah kontroversi wasit, dan Quoc Tran merupakan sosok inisiatornya.

VAR (Video Assistant Referee) akan digunakan pada perhelatan Piala AFF 2022 yang akan datang, Quoc Tran dan segenap pejabat AFF telah sepakati hal tersebut.

Quoc Tran dan para pejabat AFF sepakat untuk memakai teknologi VAR atau video asisten wasit tersebut di Piala AFF edisi 2022 usai mengadakan pertemuan.

Baca Juga: Jika Timnas Indonesia Juara 1 Piala AFF 2020, Bendera Negara Tak Boleh Dikibarkan! Ini Klarifikasi Resmi WADA

Keputusan itu diambil setelah para pejabat AFF mengadakan pertemuan dan membahas mengenai masalah pemakaian VAR ini.

Pertemuan yang menelurkan keputusan untuk memakai VAR tersebut diinisiasi oleh Quoc Tran yang juga menjabat sebagai Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF).

Di AFF tahun ini, kritik muncul untuk menggunakan VAR setelah wasit banyak menelurkan keputusan yang penuh kontroversi.

Baca Juga: Bruno Silva Masih di Brasil Rayakan Natal, Kapan Kembali Bermain Bersama PSIS Semarang?

Pemakaian VAR di Piala AFF diharapkan bisa membuat keputusan yang dikeluarkan oleh pengadil lapangan bisa lebih berimbang dan tak sarat kontroversi.

Halaman:

Editor: Abdurrahman Mahmud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x