Turnamen Toulon Cup 2022 Timnas Indonesia U-19 Kalah Tipis 1-0 Atas Lawanya Venezuela

- 1 Juni 2022, 09:18 WIB
Turnamen  Toulon Cup 2022 Timnas Indonesia U-19 Kalah Tipis 1-0 Atas Lawanya Venezuela, Ronaldo Kwateh obrak abrik pertahanan Venezuela.
Turnamen Toulon Cup 2022 Timnas Indonesia U-19 Kalah Tipis 1-0 Atas Lawanya Venezuela, Ronaldo Kwateh obrak abrik pertahanan Venezuela. /PSSI

DEMAK BICARA - Pertandingan pertama Timnas Indonesia U-19 Grub B pada turnamen Toulon Cup 2022 di Stade de Lattre de Tassigney, Aubagne kalah tipis dengan skor 1-0 lawan Venezuela.

Timnas U-19 Indonesia harus mengakui kekalahan tipis 0-1 dari Venezuela pada pertandingan pertama Indonesia di Grup B turnamen Toulon Cup 2022 di Stade de Lattre de Tassigney, Aubagne, pada Senin, 30 Mei 2022 kemarin.

Gol sematawayang Venezuela dicetak Daniel Perez pada menit ke-69. Pertandingan ini juga merupakan awal kiprah skuad Garuda Muda di turnamen Toulon Cup 2022.

Baca Juga: 9000 Penonton Akan Saksikan FIFA Match Day Timnas Indonesia vs Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat Bandung

Mengenai permainan timnya, pelatih Dzenan Radoncic merasa tidak kecewa, menurutnya para pemain asuhanya mampu menguasai jalannya pertandingan dengan baik dan mampu menahan banyak serangan lawan bertubi-tubi.

"Tak ada keraguan lagi, kami membuka permainan dengan baik, kami mengontrol permainan, kami menguasai lapangan tengah, kami menahan serangan lawan dari berbagai arah, itu adalah termasuk misi kita kali ini," bukanya.

"Akan tetapi kami belum bisa cetak gol, itu karena mereka tim yang bagus, dengan pemain yang bagus juga. Kadang kita hilang konsentrasi, dan kami kebobolan dengan mudah," tambahnya.

"Namun saya tidak menyesali hal itu, anak-anak sudah menunjukkan permainan terbaik mereka, saya senang berada disini, kami telah menunjukkan bahwa kami dari Asia Tenggara pun bisa bermain sepak bola dengan baik," ucapnya.

Dirinya pun mengatakan kalau ikut ambil bagian dalam turnamen ini sangat bagus untuk memberikan kesempatan pengalaman pertandingan Internasional bagi para pemainnya.

Halaman:

Editor: Kusuma Nur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x