Staf Pelatih Timnas Indonesia U 19 Soroti Pemain yang Mulai Sombong di Pemusatan Latihan Jakarta

- 8 September 2022, 07:04 WIB
Ilustrasi, Nova Arianto menenangkan pemain Timnas Indonesia U-19 yang kecewa di AFF Cup.
Ilustrasi, Nova Arianto menenangkan pemain Timnas Indonesia U-19 yang kecewa di AFF Cup. /Instagram @novaarianto30

DEMAK BICARA - Tim Nasional (Timnas) Indonesia U 19 menjalani serangkaian pemusatan latihan menjelang kualifikasi piala Asia di Jakarta.

Staf Pelatih Timnas Indonesia menyoroti beberapa pemain yang mulai tinggi hati dan performanya menurun saat gelaran piala AFF.

Baca Juga: Pelatih Chelsea Marahi Pemainnya usai Dikalahkan Dinamo Zagreb di Liga Champions: Tidak Punya Naluri Pembunuh!

"Coaching staff fokus menyoroti beberapa pemain yang mulai tinggi hati dan mengalami penurunan performa setelah AFF U 19 kemarin," tulis Nova Arianto dalam unggahan akun Instagramnya.

Nova Arianto juga mengatakan agar pemain Timnas U 19 tetap fokus dan membandingkan permainan di klub dengan di Timnas memiliki perbedaan.

Baca Juga: Thomas Tuchel Jadi Korban Liga Champions dan Resmi Didepak oleh Chelsea, Siapa Penggantinya?

"Pemain harus lebih fokus karena bermain untuk Tim Nasional akan berbeda seperti pemain tampil di klub karena mereka tidak akan bermain untuk uang tetapi untuk sebuah kebanggan negara, jadi pemain harus bekerja lebih keras dan memberikan kemampuannya dari 100%," ujar Nova Arianto.

Nova memberikan pesan kepada pemain agar tetap berlatih seperti belum menjadi pemain profesional.

Baca Juga: Momen Seru Latihan Viktor Axelsen Bersama Marcus dan Kevin, Netizen: Permainanya Seimbang

Halaman:

Editor: Diaz A Abidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x