Pemain Timnas Palestina Mohammed Rashid Komentari Stadion Gelora 10 November saat Latihan Perdana

- 12 Juni 2023, 21:25 WIB
Gelandang timnas Palestina Mohammed Rashid (kiri) berswafoto dengan pemain Persib Bandung, Marc Klok (kanan).
Gelandang timnas Palestina Mohammed Rashid (kiri) berswafoto dengan pemain Persib Bandung, Marc Klok (kanan). /Twitter/@marcklok10

DEMAK BICARA - Skuad timnas Palestina termasuk mantan pemain Persib Bandung, Mohammed Rashid menggelar latihan perdana di Stadion Gelora 10 November, Surabaya, Minggu 11 Juni 2023.

 

Pada latihan tersebut, gelandang timnas Palestina Mohammed Rashid turut mengomentari kondisi Stadion Gelora 10 November yang menjadi tempat berlatih jelang FIFA Matchday menghadapi Indonesia, Rabu mendatang.

Mohammed Rashid mengatakan, kondisi Stadion Gelora 10 November yang menjadi tempat latihan timnas Palestina sangat bagus dan ia pun menikmatinya.

"Lapangannya sangat bagus, ini yang akan dipergunakan dalam Piala Dunia U-20 kan, sangat bagus," kata Rashid dilansir dari Antara, Senin, 12 Juni 2023.

Baca Juga: Profil Alberto Rodriguez, Bek Anyar Persib Bandung dari Liga Spanyol

"Semua tempat saya menikmatinya," ujar Rashid menambahkan.

Gelandang yang juga pernah berseragam Persib Bandung tersebut mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat dari masyarakat Indonesia kepadanya dan timnas Palestina.

Menurutnya, masyarakat Indonesia adalah saudara bagi rakyat Palestina.

"Terima kasih banyak kepada Indonesia yang telah menyambut kami dengan tangan terbuka, kami sama tidak ada yang berbeda, kami saudara," ucap Rashid.

Hal senada juga diucapkan Asisten Wakil Presiden Asosiasi Sepakbola Palestina (PFA), Susan Shalabi, dirinya juga merasa senang karena bisa berada di Stadion Gelora 10 November yang bersejarah.

"Terima kasih banyak, saya sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh masyarakat Indonesia saat mendukung Palestina, termasuk kepada Presiden dan Wakil Presiden RI, serta asosiai sepakbola Indonesia," tutur Susan.

"Indonesia bukan hanya teman, tetapi saudara, dan kami senang datang di sini," ujarnya menambahkan.

Soal Stadion Gelora 10 November, Susan menyebutkan bahwa tempat yang menjadi sarana latihan timnas Palestina itu mempunyai banyak makna dan juga sebagai simbol perjuangan masyarakat Indonesia.

"Seperti berada di sini hari ini, kami berada di Stadion 10 November, nama yang menjadi simbol Kota Pahlawan," ucap Susan.

"Kami merasa senang berada di tempat ini, karena menurut kami stadion ini banyak makna," ujarnya lebih lanjut.

Palestina akan menghadapi Timnas Indonesia dalam laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur.

Pertandingan persahabatan resmi itu akan berlangsung Rabu, 14 Juni 2023 dan menurut rencana, kick off akan dimulai pukul 19.30 WIB.

Setelah menghadapi Palestina, Timnas Indonesia kemudian akan meladeni juara Piala Dunia 2022, Argentina di FIFA Matchday selanjutnya pada Senin, 19 Juni 2023.

Pertandingan tersebut akan diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta mulai pukul 19.30 WIB.***

Editor: Ryadh Fadhillah Junianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah