Sirkuit Mandalika Ditutup Sementara untuk Umum, Sejumlah Persiapan Menyambut Gelaran MotoGP 2023

- 18 September 2023, 13:22 WIB
Sirkuit Mandalika ditutup untuk sementara jelang gelaran MotoGP 2023.
Sirkuit Mandalika ditutup untuk sementara jelang gelaran MotoGP 2023. /Pikiran Rakyat/Rio Rizky Pangestu/

Maka dari itu, pihaknya menyatakan sangat membutuhkan bantuan dari pemerintah pusat dan daerah untuk membuat ajang MotoGP 2023 ini berjalan dengan baik dan tentunya meriah dengan berbagai kegiatan yang mencerminkan sosial budaya Indonesia.

Penutupan Sirkuit Mandalika adalah agenda rutin

Kepala Dinas Pariwisata NTB, Jamaluddin Malady mengatakan penutupan kawasan Sirkuit Mandalika merupakan hal yang biasa karena sudah menjadi agenda rutin oleh MGPA dan ITDC untuk melakukan pembenahan dan persiapan menjelang MotoGP.

"Memang setiap tahun sebelum kegiatan MotoGP ada perbaikan dan pengecatan lintasan karena sudah memudar. Jadi menutup ini bukan berarti selamanya tapi sementara," kata Jamaluddin.

"Kalau melihat atau foto-foto sirkuit bisa melihat dari bukit Jokowi. Jadi kita minta wisatawan memaklumi karena kegiatan MotoGP tinggal dua minggu lagi, sehingga butuh perbaikan dan persiapan," ujarnya menambahkan.

"Kalau pun mau liburan di tahan dulu, nanti saja liburannya sekalian pada saat menonton MotoGP, jadi liburannya semakin tambah menarik," katanya lebih lanjut.***

Halaman:

Editor: Ryadh Fadhillah Junianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah