Terhenti di Babak Awal, Jonatan Christie Akan Evaluasi Faktor Nonteknis Termasuk Mental dan Kepercayaan Diri

- 3 Oktober 2023, 22:14 WIB
Jonatan Christie terhenti di babak 32 besar Asian Games 2022.
Jonatan Christie terhenti di babak 32 besar Asian Games 2022. /PBSI/

DEMAK BICARA - Jonatan Christie tunggal putra bulutangkis Indonesia terhenti di babak awal Asian Games 2022.

Jonatan Christie yang akrab disapa Jojo tersebut harus pulang lebih awal, pasalnya ia tidak mampu mengamankan kemenangan pada pertandingan 32 besar Asian Games 2022.

Pada pertandingan 32 besar ini Jonatan Christie berhadapan dengan Chou Tien Chen dan harus kalah dengan dua game di skor 17-21 dan 17-21.

Gagal melaju ke babak selanjutnya Jonatan Christie akan mengevaluasi beberapa faktor nonteknis diantaranya mental dan kepercayaan diri agar mampu keluar dari tekanan serta bisa menikmati permainan.

Baca Juga: Rachmat Erwin Abdullah, Sukses Meraih Medali Emas Asian Games 2022 dan Pecahkan Dua Rekor Sekaligus

Jojo mengakui bahwa memiliki tekanan tersendiri pada pertandingan Asian Games hari ini, pasalnya ini merupakan salah satu pertandingan besar dan bergengsi.

“Ini memang salah satu pertandingan besar dan saya rasa ini yang membuat saya tertekan. Kalau di pertandingan Open yang rutin, kan tidak sebesar ini, termasuk dari sisi ketegangan. Ini yang harus saya perbaiki dan cari solusinya ke depan,” ujar Jonatan dikutip demakbicara.pikiran-rakyat.com dari Antaranews.com Selasa 3 Oktober 2023.

Pada pertandingan hari ini Jojo mengaku beberapa kali sudah menemukan ritme dan tempo permainannya, namun ia malah melakukan kesalahan sendiri dan tidak bisa keluar dari tekanan.

Tunggal putra Indonesia tersebut sudah mencoba bermain dengan baik dan tenang namun ia merasakan tekanan dan ketegangan saat pertandingan berlangsung.

Halaman:

Editor: Rika Rismayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x