Ganjar Pranowo : Tolong Perhatikan Nasib Guru Honorer, Gajinya Memprihatinkan

- 25 November 2021, 10:10 WIB
Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2021 di SLB Negeri Semarang, Kamis 25 November 2021
Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2021 di SLB Negeri Semarang, Kamis 25 November 2021 /Humas Prov Jateng

DEMAK BICARA - Rasa keprihatinan disampaikan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, terkait nasib guru honorer. Hal tersebut disampaikan Ganjar Pranowo dalam peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2021 di SLB Negeri Semarang, Kamis 25 November 2021.

Ganjar Pranowo juga mengungkapkan keprihatinan terkait gaji guru honorer yang masih memprihatinkan.

Melihat nasib guru honorer yang memprihatinkan ini, Ganjar Pranowo pun meminta agar seluruh kepala daerah di Jateng, memberikan penghargaan yang layak bagi para guru honorer yang adai bawah naungan Bupati Walikota di wilayah masing-masing.

Baca Juga: Sekali Balapan Formula E Habiskan Biaya 25 Juta Dolar

Ganjar Pranowo bahkan membandingkan nasib guru honorer dengan nasib buruh yang mendapat perlakuan berbeda.

"Terus terang saya nggregel (sedih). Setiap tahun kita berdebat dan memperjuangkan gaji temen-temen buruh, tapi kita lupa pada ribuan guru di Tanah Air yang gajinya memprihatinkan," kata Ganjar Pranowo.

Saat ini, para guru honorer yang berada di bawah naungan Pemprov Jateng, semua sudah mendapat gaji setara UMK.

Namun mereka guru honorer SD - SMP yang berada di bawah naungan kabupaten/kota, banyak yang belum mendapatkan haknya secara layak.

Baca Juga: KPK Akan Digandeng Dalam Penyelenggaraan Formula-E Jakarta E-Prix 2022 Mendatang

Halaman:

Editor: Maxcimilian Arcello


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x