5 Manfaat Kunyit Untuk Kesehatan Menurut Penelitian yang Disepakati Ahli Gizi

25 Juni 2022, 13:45 WIB
5 Manfaat Konsumsi Kunyit Menurut Penelitian yang Disepakati Ahli Gizi /Pixabay.com/stevepb

DEMAK BICARA - Kunyit memiliki banyak manfaat sebagai produk konsumsi dan kesehatan.

Berbagai penelitian merujuk pada senyawa kunyit berupa serbuk yang disebut kurkumin, ternyata banyak manfaatnya.

Adapun pandangan ahli gizi terhadap manfaat konsumsi kunyit, beberapa diantaranya sepakat dengan hasil penelitian.

Dikutip Demak Bicara dari laman the healthy, berikut adalah 5 manfaat kunyit bagi kesehatan:

Baca Juga: Saksikan Disini Link Live Streaming Nonton Film Doraemon The Movie dan JADWAL MNCTV Hari Ini 25 Juni 2022

1. Kunyit bermanfaat menurunkan risiko gangguan pada jantung dan pembuluh darah

Sebuah studi tahun 2020 yang diterbitkan Biotechnology Advances, menunjukkan senyawa kunyit bisa mencegah atau mengobati penyakit kardiovaskular.

Penelitian lain menunjukkan bahwa tindakan anti-inflamasi pada kunyit, membantu mencegah penyakit arteri.

Adalah Jonathan Valdez, seorang pemilik Genki Nutrition dan juru bicara New York State Academy of Nutrition and Dietetics.

Valdez menunjuk pada penelitian terbaru, menyarankan manfaat senyawa kunyit yang melindungi jantung dari kekurangan suplai darah.

Baca Juga: Chord Gitar dan Lirik Lagu Kisah Cintaku, Kidung Lawas yang Diaransemen Ulang oleh Noah, Album Sings Legends

2. Kunyit bermanfaat mencegah penyakit Alzheimer

Ada sebuah teori dari penelitian yang menjelaskan kunyit dapat membantu menghambat plak, yang dikaitkan dengan kerusakan neuron di otak.

Valdez mengatakan bahwa mengkonsumsi satu gram senyawa kunyit setiap hari membantu tingkatkan memori atau fungsi kognitif, terutama bagi penderita pra-diabetes.

3. Kunyit dapat membantu meringankan efek sindrom iritasi dan radang usus

Sebuah penelitian meta-analisis 2018 di Journal of Clinical Medicine, senyawa kunyit berpotensi meringankan sindrom iritasi usus.

Hal yang sama terjadi dalam studi di Clinical Gastroenterology and Hepatology, untuk penderita radang usus serius.

4. Kunyit dapat memblokir molekul berbahaya

Sebuah penelitian di Nutrients menunjuk pada manfaat senyawa kunyit mengandung antioksidan.

Artinya, senyawa kunyit dapat melindungi tubuh dari radikal bebas dengan menawarkan elektron dan menetralkan molekul berbahaya.

5. Kunyit bermanfaat meningkatkan suasana hati

Senyawa kunyit membantu melawan peradangan di tubuh yang mungkin berperan dalam depresi.

Terdapat meta-analisis dari 10 studi tentang senyawa kunyit dan depresi yang diterbitkan tahun 2019 di Critical Review in Food Science and Nutrition.

Hasil menunjukkan bahwa senyawa kunyit dapat memperbaiki gejala kecemasan dan depresi.

Adapun Patricia Bannan, seorang ahli gizi diet terdaftar dan ahli memasak sehat di Los Angeles.

Ia mengatakan bahwa sebagian besar penelitian, menunjukkan bahwa senyawa kunyit membantu mengurangi gejala depresi pada mereka yang sudah menggunakan antidepresan.***

Editor: Maya Atika

Tags

Terkini

Terpopuler