Link Download Hasil Seleksi Kompetisi Tahap 1 PPPK

- 29 Oktober 2021, 14:10 WIB
Contoh cara link download hasil seleksi tahap 1 PPPK.
Contoh cara link download hasil seleksi tahap 1 PPPK. /Tangkap layar Portal https://gurupppk.kemdikbud.go.id/

DEMAK BICARA - Penguman hasil seleksi kompetisi tahap 1 (PPPK) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Guru sudah diumumkan sejak Jumat 8 Oktober 2021 kemarin.

Dalam hasil seleksi kompetisi tahap 1 (PPPK) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Guru berjumlah keseluruhan total 173.329 guru honorer yang diumumkan lolos dan segera diangkat menjadi guru PPPK.

Penguman hasil seleksi kompetisi tahap 1 (PPPK) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Guru tersebut disampaikan oleh Nadiem Makarim, Menteri Pendidikan, kebudayaan, riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek).

Baca Juga: ITLA Luncurkan Platform Digital 'Rumah Pintar' untuk Pembelajaran Kepariwisataan

"Saya ingin mengucapkan selamat yang sebesar-besarnya kepada 173.329 guru-guru honorer yang sekarang sudah mendapatkan formasi dan akan diangkat menjadi PPPK," terang Nadiem pada konferensi pers, Jumat 29 Oktober 2021.

Bagaimanakah cara download hasil seleksi kompetisi tahap 1 (PPPK) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Guru 2021.

Pertama klik link https://sscasn.bkn.go.id/.

Baca Juga: dr Zaidul Akbar, Minuman Jahe Kunyit Sereh Anti Kanker

Kedua silahkan memilih menu Layanan Informasi pada menu utama, yang berada pada pojok kanan atas web.

Ketiga Pilih menu Hasil Seleksi PPPK Guru dan klik saja.

Keempat setelah klik anda akan masuk link https://gurupppk.kemdikbud.go.id/seleksi_p3k_tahap_1/index.php/home/hasil.

Baca Juga: Manfaat Kasiat Minuman Jahe Kunyit Sereh dr Zaidul Akbar

Kelima di halaman tersebut anda diminta untuk memasukan Provinsi yang akan anda pilih.

Keenam setelah memilih provinsi, secara otomatis akan muncul Unduh Hasil seleksi Tahap 1 berwarna hijau, silahkan anda klik.

Ketujuh akan tampil beberapa link setiap Kota/Kabupaten berbentuk pdf.

Baca Juga: Demak Masih Akan Hujan, Prakiraan Cuaca BMKG Jumat 29 Oktober 2021

Kedelapan silahkan anda klik, dan download.

Begitulah langkah cara download hasil seleksi kompetisi tahap 1 (PPPK) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Guru.***

Editor: Kusuma Nur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah