Ribka Sugiarto/Siti Fadia Mundur dari Indonesia Open, Cedera Apa?

- 22 November 2021, 16:34 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.
Pasangan ganda putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto. /Instagram @fadiasilva_r

 

DEMAK BICARA - Duet ganda putri merah putih Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto dikabarkan cedera dan mundur dari Indonesia Open, yang dijadwalkan 23-28 November 2021, di Bali.

Kabar cedera Ribka Sugiarto yang membuatnya harus mundur dari turnamen Indonesia Open, mengurangi peluang ganda putri untuk merebut gelar.

Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) mengonfirmasi mundurnya Siti Fadia/Ribka Sugiarto dari Indonesia Open 2021 karena mengalami cedera.

Baca Juga: Daftar Lengkap Jadwal Ganda Putri Merah Putih di Indonesia Open 2021, Ribka Sugiarto/Fadia Silva Mundur

Ribka Sugiarto mengalami cedera pada kaki sehingga membuatnya harus mundur dari Indonesia Open 2021.

"Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti mundur dari Indonesia Open 2021, karena Ribka Sugiarto mengalami masalah pada lututnya. Cepat Pulih!" tulis PBSI melalui media sosial Instagram, @badminton.ina.

Kondisi Ribka Sugiarto juga mendapat perhatian teman-temannya dari tim nasional badminton Indonesia.

Baca Juga: Daftar Lengkap Jadwal Ganda Putra Merah Putih di Indonesia Open 2021, Sejumlah Pemain Muda Kembali Bersaing

Rekan duet Ribka Sugiarto, Siti Fadia memberi semangat agar segera diberi kesembuhan dan kembali bermain bersama.

"Terima kasih Bali. @ribkasugiarto #comebackstronger," tulis Siti Fadia untuk Ribka Sugiarto, dalam akun Instagram pribadinya.

Selain Siti Fadia/Ribka Sugiarto, pasangan lain Fitriani/Yulia Yosephine Susanto juga dikabarkan mundur dari Indonesia Open 2021.

Baca Juga: Peringkat Ranking BWF Takuro Hoki/Yugo Kobayashi pada Indonesia Masters 2021

Belum ada kabar terbaru alasan mundur Fitriani/Yulia Yosephine Susanto dari Indonesia Open.

Namun dengan mundurnya dua pasangan ganda putri ini tentu mengurangi kekuatan untuk meraih gelar Indonesia Masters 2021.

Kini tersisa 5 pasangan ganda putri merah putih yang akan berjuang di Indonesia Open 2021.***

 

Editor: Diaz A Abidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x