6 Rekomendasi Makanan Yang Pas Dinikmati Saat Musim Hujan, Murah dan Mudah Ditemukan

22 September 2022, 08:12 WIB
6 Rekomendasi Makanan Yang Pas Dinikmati Saat Musim Hujan, Murah dan Mudah Ditemukan /

DEMAK BICARA - Berikut kami sajikan beberapa rekomendasi makanan yang pas disantap di musim hujan murah dan mudah ditemukan.

Di sebagian wilayah Indonesia saat ini sedang memasuki musim penghujan, ada beberapa rekomendasi makanan yang pas dinikmati saat musim hujan.

Saat musim hujan rasanya makanan berkuah atau hangat pas menemani, berikut rekomendasi lengkapnya.

Dilansir dari berbagai sumber berikut rekomendasi makan saat musim hujan yang bisa kamu nikmati.

Baca Juga: KPU ‘Hanya’ Verifikasi 24 dari 40 Parpol Peserta Pemilu 2024, Tunggu Perbaikan Dokumen Hingga Minggu Depan

1. Bakso

Bukan rahasia lagi bakso banyak digemari hampir semua kalangan, dengan tekstur yang kenyal dipadukan dengan kuah yang gurih dan hangat membuat bakso pas disantap pada musim hujan.

2. Mie rebus

Makanan yang satu ini memang terasa pas jika dinikmati saat musim hujan, dengan kuah yang disajikan saat masih panas mampu membantu menghangatkan tubuh.

3. Soto

Satu lagi makanan berkuah yang pas dinikmati saat musim hujan, dengan rasa gurih dan segar soto dan disajikan saat panas.

Soto sendiri memiliki banyak varian dan ciri khas masing-masing di setiap daerahnya.

Baca Juga: Dhafa Akramul Dzauri Cerdas dan Berakhlak Baik Inilah 10 Inspirasi Rangkaian Nama Bayi Laki-Laki Islami

4. Seblak

Dengan kuah yang pedas dan gurih, seblak cocok dinikmati saat hujan selain itu seblak juga terbilang mudah dan murah ditemukan.

Bahkan kamu bisa membuatnya sendiri karena bahan dan bumbu yang digunakan pun tergolong sederhana dan praktis.

5. Pisang Goreng

Makanan manis ini mudah dan praktis di sajikan, dengan tekstur krispi di luar dan lembutnya pisan menambah cita rasa makanan ini.

Disajikan bersama teh atau kopi semakin menambah kenikmatan pisang goreng ini.

6. Ronde

Minuman ini terdiri dari ketan yang dibulatkan dengan isian kacang tanah dan gula, disiram dengan kuah jahe dan taburan kacang tanah.

Minuman hangat memang terbaik dinikmati saat musim hujan, terlebih terdapat jahe yang menghangatkan serta baik untuk tubuh.

Itulah 6 rekomendasi makanan saat musim hujan, murah dan mudah ditemukan.****

Editor: Maya Atika

Tags

Terkini

Terpopuler