CEO Yoyok Sukawi Pastikan PSIS Semarang Tidak Rekrut Pemain Bintang Indonesia

- 19 Desember 2021, 10:03 WIB
Komisaris Junianto inginkan PSIS Semarang kembai bermain di Stadion Jatidiri Semarang.
Komisaris Junianto inginkan PSIS Semarang kembai bermain di Stadion Jatidiri Semarang. /Dok. DEMAKBICARA.COM

DEMAK BICARA - Laga putaran kedua BRI Liga 1 akan segera digelar kembali awal tahun ini, dan PSIS Semarang memastikan tidak akan rekrut pemain bintang pada bursa transfer minggu ini.

PSIS Semarang tidak rekrut pemain bintang disampaikan oleh CEO Yoyok Sukawi pada acara preskonfren beberapa hari lalu kepada media.

"PSIS Semarang pastikan tidak rekrut pemain bintang, dari pada kita rekrut pemain bintang mending mencetak pemain bintang," terang CEO Yoyok Sukawi.

Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia vs Malaysia Hari Ini, Indonesia Masih Juara Grup Piala AFF Saksikan

Lanjutnya, PSIS Semarang telah lakukan evaluasi secara menyeluruh dari internal official hingga pemain 3 hari ini.

" PSIS Semarang sedang mengevaluasi menyeluruh mulai internal official, pelatih hingga pemain dalam 2 - 3 hari kedepan," jelasnya.

Sementara itu General Manager PSIS Semarang Wahyoe Liluk Winarto menambahkan bahwa memang benar PSIS Semarang belum memerlukan pemain bintang, pasalnya pemain PSIS Semarang masih banyak yang bagus dan bisa menjadi bintang.

"PSIS Semarang belum memerlukan pemain bintang, PSIS Semarang masih punya pemain yang bagus. Beli pemain bintang juga pastinya harga mahal dan belum tentu sesuai dengan kebutuhan permainan PSIS Semarang," ungkapnya.

Baca Juga: Nonton Film Independence Day Resurgence dan Anak Jalanan A New Beginning, IPA dan IPS Masih Tayang GTV

Halaman:

Editor: Kusuma Nur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x