Akhir Kisah Penjaga Sekolah yang Uang Tabungan Haji Miliknya Dimakan Rayap: BI Bisa Ganti Kurang dari 50 Juta

- 16 September 2022, 16:37 WIB
Namun, BI hanya bisa mengganti sebagian dari uang tabungan haji Samin yang dimakan rayap.
Namun, BI hanya bisa mengganti sebagian dari uang tabungan haji Samin yang dimakan rayap. /Antara/Aris Wasita

 

DEMAK BICARA – Samin seorang penjaga sekolah di Solo yang kehilangan uang tabungan haji akibat dimakan rayap akhirnya mendapatkan ganti uang baru.

Bank Indonesia (BI) akhirnya mengganti uang tabungan haji yang dimakan rayap itu dengan uang baru.

Namun, BI hanya bisa mengganti sebagian dari uang tabungan haji Samin yang dimakan rayap.

Samin menyebutkan bahwa uang tabungan haji yang ia miliki berjumlah Rp50 juta namun BI hanya bisa mengganti sebagian uang saja.

 

BI memberikan uang baru sebesar Rp 20.220.000 dari sekitar Rp 50 juta uang Samin yang rusak dimakan rayap.

Nugroho Joko Prastowo Kepala Bank Indonesia Kantor Perwakilan Surakarta di Solo pada Kamis 15 September 2022 menjelaskan, penggantian uang rusak itu dilakukan setelah ada identifikasi sisa kertas uang yang dimakan rayap.

Nugroho menjelaskan, proses penukaran uang rusak milik Samin dilakukan dalam dua tahap.

Halaman:

Editor: Diaz A Abidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x