Juara WSBK 2021, Toprak Razgatlioglu: Bismillahirrahmanirrahim

21 November 2021, 20:24 WIB
Toprak Razgatlioglu, pembalap Turki yang jadi juara dunia World Superbike WSBK 2021 di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, NTB Indonesia. /Instagram.com/@toprak_tr54

 

 

DEMAK BICARA - Toprak Razgatlioglu sang juara dunia World Superbike (WSBK) 2021, di Sirkuit Mandalika, menyebutkan, selalu mengutamakan kalimat Bismillahirrahmanirrahim.

Kalimat Bismillahirrahmanirrahim diutamakannya mengiringi usaha terbaik yang dilakukan Toprak Razgatlioglu dalam hal apapun, termasuk sebagai pembalap motor WSBK.

Kalimat Bismillahirrahmanirrahim disampaikan Toprak Razgatlioglu di bio profil Instagram pribadi, juara dunia WSBK 2021 di Sirkuit Mandalika tersebut.

Baca Juga: Kunci Sukses Toprak Razgatlioglu jadi Juara WSBK di Mandalika: Bismillah yang Pertama

Kerja keras dan mengucapkan kalimat Bismillahirrahmanirrahim tampaknya menjadi kunci sukses tersendiri, bagi pembalap asal Turki pertama yang menjadi juara WSBK tersebut.

Toprak Razgatlioglu dengan kunci sukses diri, pastikan gelar juara dunia WSBK pada kejuaraan yang digelar di sirkuit Mandalika, Ahad atau Minggu, 21 November 2021.

Pembalap kelahiran Turki, Toprak Razgatlioglu, punya kunci sukses dalam keyakinannya sebagai seorang muslim, hingga pastikan juara dunia WSBK 2021 hanya dengan race pertama.

Baca Juga: Marcus Gideon/Kevin Sanjaya Gagal Pertahankan Gelar Indonesia Masters 2021, Kalah dari Peringkat 10 Dunia

Publik tanah air menaruh perhatian pada Toprak Razgatlioglu, seperti kunci sukses sebagai pembalap, bahkan sejak para rider WSBK dunia sudah hadir di Mandalika beberapa waktu lalu.

Toprak Razgatlioglu juga mendapat perhatian masyarakat Indonesia, atas aksinya yang tidak berselebrasi dengan champagne atau sampanye, sebagaimana pembalap yang meraih juara pada umumnya di Eropa.

Bahkan sebelum itu, dalam akun Instagram pribadinya, Toprak Razgatlioglu beberapa kali mengunggah kedekatannya dengan masyarakat lokal di Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Peringkat Ranking BWF Takuro Hoki/Yugo Kobayashi pada Indonesia Masters 2021

Mulai dari menemani warga lokal menata rumput dengan ngarit di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB, dan lain-lain.

Profil Toprak Razgatlioglu sebelumnya telah membagikan kunci suksesnya dalam menjalani profesi sebagai pembalap muda, yang kini berusia 25 tahun.

"Elimden Geleni Yaparım Gerisini "RABBİME" Bırakırım ❗Bismillah First," kata dia dalam bahasa Turki.

Baca Juga: Profil, Biodata, Karir, dan Akun Instagram An Se young asal Korea Selatan di Indonesia Masters 2021

Dalam bahasa Indonesia dia mengatakan, "Saya Akan Melakukan Yang Terbaik Saya Serahkan Sisanya Kepada Tuhanku. Bismillah Dulu!".

Kutipan itu ditulisnya dalam biodata profil pada akun Instagram pribadi miliknya, @toprak_tr54.

Dalam bahasa arab, Bismillah memiliki ejaan lengkap Bismillahirrahmanirrahim, yang artinya "Dengan Menyebut Nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang".

Baca Juga: An Se young Rebut Juara Indonesia Masters 2021, Sukses Balas Kekalahan dari Akane Yamaguchi pada Denmark Open

Kini Toprak Razgatlioglu seorang juara dunia WSBK pertama asal Turki.

Dia mampu bersaing dengan pembalap WSBK sekelas Jonathan Rea dan Scott Redding.
Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, NTB, Indonesia jadi saksi sukses Toprak Razgatlioglu.***

 

 

Editor: Diaz A Abidin

Tags

Terkini

Terpopuler