Tampil Apik Bersama Timnas Indonesia, Irfan Jaya Segera Gabung Persib Bandung? Susul David da Silva

14 Desember 2021, 08:56 WIB
Setelah berhasil mendatangkan striker David da Silva, pemain Timnas Indonesia, Irfan Jaya disebut ajan segera bergabung Persib Bandung? //foto PSSI

DEMAK BICARA - Setelah berhasil mendatangkan striker David da Silva, Persib Bandung tampaknya tidak berhenti berburu pemain baru di bursa transfer Liga 1 Indonesia 2021/2022. Nama pemain Timnas Indonesia, Irfan Jaya pun disebut akan segera bergabung ke Maung Bandung.

Sosok Irfan Jaya dikabarkan mampu mencuri perhatian bos Persib Bandung, setelah tampil apik bersama Timnas Indonesia pada Piala AFF 2020. Berposisi sebagai pemain sayap, Irfan Jaya pun dikabarkan akan segera bergabung dengan Persib Bandung.

Memiliki kecepatan dan skill individu yang mumpuni, sosok Irfan Jaya dinilai cocok bermain untuk Persib Bandung. Kabar transfer Irfan Jaya untuk segera gabung dengan Persib Bandung pun bisa jadi, segera rampung.

Baca Juga: Persib Bandung Beri Kode Keras, Menyusul David da Silva, Segera Rekrut Makan Konate Minggu Ini? Cek Faktanya

Setelah berhasil menggaet David da Silva, Persib Bandung nampak masih belum puas untuk berburu pemain.

David da Silva telah resmi menjadi bagian dari Persib Bandung pada 13 Desember 2021.

Pemain asal Brasil itu menggantikan posisi Geoffrey Castillion yang telah resmi dilepas Persib Bandung.

Selain Makan Konate, ada satu sosok lagi yang dikabarkan sedang dipantau oleh bos Persib Bandung, yakni Irfan Jaya.

Pemain Timnas Indonesia yang saat ini masih tercatat sebagai pemain PSS Sleman tersebut, dikabarkan mampu menarik minat manajemen Persib Bandung.

Kabarnya, komunikasi dengan kedua pemain masih terus dilakukan managemen.

Meski sepi dari pemberitaan, bukan berarti kabar perekrutan Irfan Jaya hanya isapan jempol belaka, sebab manajemen Persib Bandung memilih bermain senyap dalam merekrut pemain baru.

Hal ini dibuktikan saat merekrut David da Silva, sebagai pemain baru dari Persib Bandung.

Strategi senyap diterapkan manajemen Persib Bandung.

Saat itu, rumor bergabungnya David da Silva ke Persib Bandung sebenarnya sudah lama bererdar, namun bos Persib, Teddy Tjahjono, kala itu bilang jika semua hanya rumor.

Teddy Tjahjono yang juga Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) saat itu bilang jika rumor sejumlah pemain yang akan direkrut Persib Bandung berhembus, karena bursa transfer Liga 1 segera dibuka.

"Semua juga bilangnya gitu, ada David da Silva, Konate, terus Joni Bauman juga," terang Teddy Tjahjono.

Menurutnya semua kabar tersebut merupakan imbas dari semakin dekatnya jendela transfer Liga 1.

Saat itu, Teddy Tjahjono bahkan menegaskan bahwa rumor soal perekrutan David da Silva tidak benar.

Semua hanyalah sebatas rumor belaka.

"Semua juga berspekulasi seperti itu," ucap Teddy.

"Ya biarkan saja karena biasa juga kan kalau dekat windows tranfers sering muncul rumor seperti ini, (komunikasi dengan David da Silva) semua tidak benar," tuturnya.

Namun rupanya pernyataan tersebut, tidak sepenuhnya benar.

Sosok David da Silva benar-benar direkrut sebagai pemain anyar Persib Bandung pada jendela transfer Liga 1 2021/202.

Kini patut ditunggu, apakah stategi senyap yang diterapkan saat merekrut David da Silva, juga akan berlaku untuk Irfan Jaya.

Diketahui, saat ini Irfan Jaya masih bergabung dengan Timnas Indonesia, dalam Piala AFF yang digelar di Singapura.

Sebagai pemain sayap, Irfan Jaya menjadi pilihan utama pelatih Timnas Indonesia, yang dibayar dengan umpan-umpan matang dan akurat pada rekan-rekannya.

Irfan Jaya bahkan mampu menyumbangkan satu gol dan satu assists saat Timnas Indonesia kontra Laos beberapa waktu lalu.

Irfan Jaya bahkan terpilih menjadi pemain terbaik laga Laos vs Indonesia yang berakhir 1-5.

Bahkan pelatih Laos, yang menjadi lawan Timnas Indonesia, juga mengakui kehebatan Irfan Jaya.

Menurut pelatih Laos, pergerakan Irfan Jaya merepotkan sisi kanan pertahanan timnya.

Dia juga mengakui Timnas Indonesia memiliki kualitas permainan individu dan tim sama baiknya.

Skil individu dan kecepatan yang dimiliki Irfan Jaya ini juga menjadi nilai plus tersendiri. 

Bahkan Irfan Jaya dalam pertandingan bersama Timnas Indoensia, mampu mengecoh pemain belakang lawan dan menerobos pertahanan lawan.

Baca Juga: Ini Statistik Geoffrey Castillion di Liga 1, Bikin Diputus Persib Bandung, Dinilai Biasa-Biasa Saja

Hal ini juga tak luput dari perhatian bos Persib Bandung, yang dikabarkan akan segera merekrut Irfan Jaya sebagai pemain baru mereka. 

Jadi patut ditunggu apakah Irfan Jaya akan segera bergabung ke Persib Bandung, menyusul David da Silva. ***

Editor: Maxcimilian Arcello

Tags

Terkini

Terpopuler