Kronologi dan Alasan Wanita Bawa Pistol dan Terobos Istana Merdeka, Ternyata Anggota Organisasi Radikal

- 27 Oktober 2022, 16:31 WIB
Kronologi dan Alasan Wanita Bawa Pistol dan Terobos Istana Merdeka, Ternyata Anggota Organisasi Radikal
Kronologi dan Alasan Wanita Bawa Pistol dan Terobos Istana Merdeka, Ternyata Anggota Organisasi Radikal /Foto : Dokumentasi Polda Metro Jaya/

Selain pistol, polisi juga mengamankan barang bukti milik wanita itu berupa tas dan satu ponsel.

Baca Juga: Wanita Pembawa Pistol ke Istana Presiden Diperiksa Densus 88

Menurut Komjen. Pol. Drs. Agus Andrianto Kabareskrim Polri, wanita itu segera menjalani pemeriksaan oleh Detasemen Khusus (Densus) 88 untuk dilakukan pendalaman terkait peristiwa tersebut.

Dari hasil pendalaman kejadian ini oleh Polda Metro Jaya, akhirnya diketahui alasan wanita itu mendatangi Istana Merdeka sambil menodongkan pistol.

Polda Metro Jaya mengungkapkan tujuan wanita itu membawa dan menodongkan pistol ke Paspampres di depan Istana Negara untuk bertemu Presiden Joko Widodo.

"Dia datang ke Istana, sebenarnya hasil pemeriksaan kita, tujuannya adalah ingin bertemu Pak Jokowi," ungkap Kombes Hengki Haryadi Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Metro Jaya kepada wartawan pada Rabu, 26 Oktober 2022, dikutip dari PMJ News.

Ia menjelaskan, dari hasil penyidikan, wanita bernama SE itu ingin menyampaikan sejumlah hal terkait dasar negara Indonesia kepada Jokowi.

"(Dia) ingin menyampaikan bahwa Indonesia ini salah, karena dasarnya bukan Islam, tapi ideologinya Pancasila," jelas Hengki.

Kombes Aswin Siregar Kabag Banops Densus 88 ikut menjelaskan bahwa SE nekat mendatangi Istana Merdeka dengan membawa pistol lantaran mendapat mimpi masuk surga.

"Saat ini, semua keterangan yang bersangkutan itu seperti mendapat mimpi atau wangsit. Jadi yang bersangkutan mimpi masuk surga dan neraka sampai ada kesimpulan dia harus menegakkan ajaran yang benar," jelas Aswin.

Halaman:

Editor: Maya Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x