Man City Sukses Juara Liga Inggris 2023-2024, Pep Guardiola Singgung Liverpool dan Arsenal

- 20 Mei 2024, 19:16 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola.
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. /Reuters/Lee Smith./

Dengan raihan ini, Man City menjadi tim pertama yang memenangkan empat gelar Liga Inggris secara berturut-turut.

“Dalam hal jumlah, tidak ada yang lebih baik dari kami. Rekornya, golnya, poinnya, empat kali berturut-turut,” ujarnya.

Selanjutnya Piala FA

Tidak puas hanya dengan kesuksesan di liga domestik, Guardiola kini mengincar trofi Piala FA. City akan menghadapi Manchester United di Stadion Wembley pada Sabtu, 25 Mei 2024 dalam upaya menambah koleksi trofi mereka musim ini.

“Kami telah menang empat kali berturut-turut. Apa selanjutnya? Piala FA,” ucapnya.

“Tidak ada tim yang memenangkan gelar ganda Piala FA dan Liga Premier berturut-turut,” tuturnya menambahkan.

Mantan pelatih Barcelona dan Bayern Munchen tersebut terus menunjukkan kemampuan luar biasa dalam membangun tim yang dominan.

Keberhasilannya bersama Man City menjadi bukti dari dedikasi, strategi, dan persaingan ketat yang memacu timnya untuk selalu berada di performa terbaik.***

Halaman:

Editor: Ryadh Fadhillah Junianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah